Galago adalah hewan nocturnal, yaitu hewan yang aktif pada malam hari. Penglihatan dan pendengaran mereka sangat tajam. Artikel ini terkait dengan artikel saya, cara memelihara kukang.
memelihara galago
? Berikut adalah cara memelihara galago yang saya tulis berdasarkan pengalaman saya sendiri setelah beberapa minggu merawat Galago di salahsatu kebun binatang di Ceko.- Meski terbilang lucu, hewan ini belum bisa dikategorikan sebagai hewan peliharaan manusia. Dari 10 Galago yang dipelihara oleh manusia, hanya 2 yang berhasil hidup dan bertahan lama. Selebihnya, kebanyakan Galago mati akibat stress, makanan yang kurang cocok, dan penyakit.
- Secara naluri, hewan ini menyukai kesunyian. Galago sangat tidak disarankan untuk dibawa bepergian. Mereka bahkan bisa sangat liar dan galak akibat stress jika berada di keramaian.
- Makanan utama galago adalah serangga dan buah-buahan hutan. Untuk penangkaran, anda bisa menggunakan jangkrik, ulat hongkong, pepaya matang, pisang, serta buah-buahan lain yang rasanya manis.
- Sediakan kandang yang memadai, tempatkan kandang dari batok kelapa berukuran besar sebagai sarangnya. Semakin besar dan tinggi kandang jerujinya, maka akan semakin baik. Jangan sesekali menempatkan galago di kandang kecil, karena galago sangat mudah stress jika ditempatkan di kandang sempit. Hal ini tentu berkaitan dengan kebiasaannya melompat dari pohon ke pohon atau dari dahan ke dahan.
- Galago sangat mudah stress jika ada suara mengagetkan dan polusi (misalnya: asap rokok, debu). Sebaiknya, pastikan kandang galago ditempatkan di ruangan yang bebas suara mengagetkan dan bebas polusi.
BU, kalau di daerah bandung, apakah ada yang jual galago?
ReplyDeletekalo di bandung, saya nggak tahu, mas. kalo di jakarta, ada tempo hari yang jual di grup facebook...
Deletegrupnya: jual beli hewan eksotis
ReplyDeleteSampai indonesia bisa sampe harga berapa ini?
ReplyDeleteantara belasan hingga puluhan juta, mas. :)
Delete