Cara Mengetahui Bulu Musang Rase Yang Dicat | Drh. Fira Sovica

Mengetahui musang rase bleachingan

atau musang rase yang bulunya dicat perlu diketahui untuk anda yang ingin membeli musang rase sebagai binatang peliharaan. Terutama bagi anda yang pemula dalam memelihara musang. Artikel ini sedikit banyak berkaitan dengan artikel cara mengenali musang bleachingan yang saya tulis tempo hari. Bagi anda yang mau belajar cara memelihara musang rase, anda bisa membaca cara memelihara musang rase yang baik dan benar.


Kembali ke bahasan kita. Mengenali bulu musang rase yang dicat atau bulu rase hasil bleaching bisa anda ketahui dengan beberapa tips mengenali bulu musang rase bleachingan berikut.
Image taken from kaskus.co.id
  • Cara mengenali bulu musang rase yang dibleaching adalah dengan meraba bagian bulu tersebut dengan bagian bulu lainnya. Jika bulu terasa kasar sementara bagian bulu lainnya (yang berwarna normal) terasa lembut, maka dapat dipastikan bulu musang tersebut adalah hasil bleaching.
  • Musang rase yang dibleaching bulunya dengan pewarna rambut sangat rentan terkena iritasi kulit. Kadangkala, kulit musang menjadi panas dan menimbulkan gatal-gatal akibat proses pewarnaan bulu. Jangan membeli musang yang anda curigai sebagai musang yang di bleaching bulunya.
Demikian adalah

cara mengenali musang bleachingan

atau tips cara membedakan bulu musang rase yang dicat dengan yang asli. Semoga tips di atas bisa sedikit membantu anda dalam memelihara musang rase. Saran, kritik, komentar, dan konsultasi bisa anda tulis dibawah ini. Terima kasih. (FS)

0 Response to "Cara Mengetahui Bulu Musang Rase Yang Dicat"

Post a Comment

Komentar anda akan dimoderasi oleh Admin.
Pesan anda akan langsung dibalas oleh Drh. Fira Sovica.