Ciri Ular Yang Sehat | Drh. Fira Sovica

Penting untuk mengetahui

ciri ular yang sehat

sebelum membeli ular. Hal ini tentu untuk mencegah penipuan saat membeli hewan karena pembelian hewan tanpa mengetahui ciri hewan yang sehat hanya akan membuat anda tertipu saat membeli hewan. Selengkapnya mengenai cara mencegah penipuan saat membeli hewan bisa anda baca di artikel mencegah penipuan saat membeli hewan peliharaan.
Ciri Ular Yang Sehat
Image taken from factzoo.com
Artikel saya kali ini akan membahas mengenai ciri-ciri ular yang sehat dengan tujuan membantu anda dalam mengetahui tanda ular sehat sebelum memutuskan membeli ular peliharaan. Artikel tanda ular yang sehat berikut diharapkan bisa dipelajari oleh mereka yang ingin membeli ular peliharaan. Berikut adalah beberapa ciri ular sehat:
  1. ular yang sehat memiliki hidung yang kering, tidak terlihat basah, dan tidak ada gelembung yang muncul dari lubang hidungnya.
  2. seperti yang saya ungkap di artikel cara mengobati pilek pada ular, hidung ular yang kelihatan basah adalah salahsatu ciri pilek pada ular. sebaiknya, hindari membeli ular yang hidungnya basah karena bisa jadi hal tersebut merupakan tanda pilek pada ular yang akan dibeli.
  3. ular yang sehat memiliki respon cepat, bergerak dengan aktif, dan tidak terlihar lemas.
  4. ular yang sehat biasanya akan cepat merespon saat didekati tangan manusia atau saat dipegang oleh manusia. contohnya, pada ular ballpython. ular ballpython yang sehat akan membentuk bola saat dipegang oleh manusia. cara memelihara ular ballpython bisa anda baca di artikel cara merawat ballpython. begitu pula dengan ular jenis lain. mereka akan melilitkan tubuh di tangan anda atau bahkan bergerak saat dipegang. anda patut curiga jika ular yang akan dibeli terlihat lemas di tangan anda, lemas seperti tali. sebaiknya hindari pembelian ular yang terlihat lemas.
  5. ular yang sehat biasanya memiliki gerak lidah (keluar masuk) yang tidak terlalu lambat atau tidak terlalu cepat.
  6. kecepatan menjulurkan dan memasukkan lidah pada ular yang sehat biasanya terlihat normal. anda patut curiga jika ular terlalu lama dalam menjulurkan lidahnya.
  7. ular yang sehat memiliki warna cerah dan terawat.
  8. ular yang sehat memiliki struktur tubuh proporsional, tidak adanya bagian tulang ular yang bengkok, dan tidak adanya bagian kulit yang terkelupas, serta tidak adanya luka fisik pada tubuh ular.
  9. ular yang sehat memiliki mata yang jernih.
  10. hindari membeli ular yang memiliki mata yang keruh. Mata yang keruh pada ular adalah tanda katarak pada ular tersebut.
Nah itulah sekelumit tentang

ciri ular yang sehat

. Setelah memastikan tidak adanya kontra-tanda diatas, anda bisa membeli ular tersebut dengan tetap bertanya tentang kebiasaan ular yang akan dibeli. Pertanyaan-pertanyaan tersebut antara lain apa makanan yang biasa diberikan, siklus shedding (ganti kulit), kebiasaan yang diberikan kepada si ular, dan lain sebagainya. Hal yang anda tanyakan tersebut kadang menjadi penentu pemeliharaan ular di ownernya yang baru. Saran dan komentar bisa anda tulis dibawah ini. (FS)

5 Responses to "Ciri Ular Yang Sehat"

  1. BuDok, terima kasih artikel2nya ya. Alhamdulillah ngebantu banget...

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama2 mas... kalau ada yang perlu ditanyakan, silakan di blog ini saja... :)

      Delete
  2. Dokter bikin carsheet cari pelihara ular yg suka defend kandang dong kaya retic, molu, atau boa..

    ReplyDelete
  3. Dok buat artikel tentang albertisi gold dong ,perawatanya sama kaya piton piton lainya gak dok??,saya baru keep uler albertisi, masih butuh pencerahan dok ,hehehe

    ReplyDelete

Komentar anda akan dimoderasi oleh Admin.
Pesan anda akan langsung dibalas oleh Drh. Fira Sovica.