Cara Memelihara Groundhog | Drh. Fira Sovica

Marmut tanah atau biasa disebut groundhog masih jarang dipelihara orang indonesia. Cara memelihara groundhog mudah saja, asalkan mau belajar dan tahu cara merawat groundhog. Nah, artikel kali ini akan membahas mengenai cara memelihara marmot tanah alias groundhog. Artikel ini ada kaitannya dengan cara memelihara prairie dog.



Cara Memelihara Groundhog,groundhog,memelihara groundhog,memelihara marmut tanah,merawat groundhog,pelihara groundhog,makanan groundhog
Ini dia cara memelihara groundhog atau marmut tanah:
  • Groundhog adalah hewan dari bangsa pengerat, yang artinya, gigi mereka tumbuh sepanjang mereka hidup. Mereka kerap menggigit-gigiti benda untuk menghambat pertumbuhan giginya. Maka dari itu, siapkan balok kayu sebagai tempat agar groundhog anda bisa menggigit-gigit.
  • Marmut tanah atau groundhog hog membutuhkan kandang yang ideal. Pilih kandang kucing dengan jeruji yang agak besar dan kuat. Anda juga bisa memilih groundhog anakan agar lebih mudah dijinakkan.
  • Groundhog membutuhkan tempat bersembunyi di dalam kandangnya (hiding box). Anda juga membutuhkan botol minum untuk kucing yang ukurannya disesuaikan dengan ukuran groundhog yang anda pelihara.
  • Groundhog adalah pemakan tumbuhan (herbivora), namun mereka pun kerap memakan daging. Makanan marmut tanah atau groundhog adalah sawi hijau, sawi putih, kacang-kacangan, brokoli, potongan labu, jagung, sesekali mereka juga bisa diberi makan catfood atau dogfood, telur rebus, serangga, dan ulat hongkong.
  • Sering ajak main groundhog peliharaan anda, minimal 15 hingga 20 menit sehari secara rutin agar dia mengenal anda sebagai tuannya.
  • Bersihkan kandang groundhog minimal 2 hari sekali.
Demikian adalah artikel singkat tentang cara memelihara marmut tanah atau cara memelihara groundhog. Semoga artikel singkat ini berguna bagi anda. Ada yang ingin ditanyakan? Silakan tulis di kolom komentar dibawah ini. Terima kasih. (FS)

0 Response to "Cara Memelihara Groundhog"

Post a Comment

Komentar anda akan dimoderasi oleh Admin.
Pesan anda akan langsung dibalas oleh Drh. Fira Sovica.