Semenjak saya mempublish artikel tentang
kawin silang pada musang, banyak dari pembaca yang bertanya mengenai proses
kawin silang pada kura-kura
(kura-kura hybrid). Namun, kembali ke pertanyaan dasarnya dulu,
apakah kura-kura bisa di kawin silang?
- Secara prinsip, hewan yang berasal dari family yang sama bisa dikawinkan. Namun tentu saja, peranakan hasil kawin silang tidak bisa diprediksi akan menghasilkan anakan yang seperti apa. Apakah daya tahan tubuhnya bagus? Apakah dia bisa bertahan hingga dewasa? Apakah semua organ tubuhnya bekerja dengan baik? Dan pertanyaan sejenisnya.
- Jadi, jawaban atas pertanyaan apakah kura-kura bisa kawin silang? Jawabannya adalah bisa selagi kura-kura tersebut masih berasal dari family yang sama.
- Saya sendiri pernah melihat kura-kura hasil kawin silang antara kura-kura brazil (jantan) dengan kura-kura daun (betina). Anakan hasil kawin silang kura-kura tersebut menghasilkan kura-kura yang tampilan corak tempurungnya, gurat di kulit wajah dan lehernya seperti kura-kura brazil, warna tempurungnya seperti kura-kura daun, serta tidak terdapatnya bagian berwarna merah pada bagian sisi wajah kura-kura hybrid tersebut. Salahsatu breeder kura-kura yang berhasil mengkawinsilangkan kura-kura daun dan kura-kura brazil adalah laman http://theturtlesource.com/
|
Kura-kura hybrid, hasil kawin silang antara kura-kura daun dan kura-kura brazil (theturtlesource.com) |
- Ternyata, banyak juga orang yang sudah berhasil mengawinsilangkan kura-kura, terutama dari owner kura-kura di luar negeri. Gambar di atas adalah contoh kura-kura hybrid hasil peranakan kura-kura daun (betina) dan kura-kura brazil (jantan).
Demikian adalah pembahasan singkat mengenai
kawin silang pada kura-kura
. Semoga artikel mengenai kura-kura ini bisa memberi pemahaman bagi anda, terutama bagi yang ingin mempraktekkan
kawin silang kura-kura. Terima kasih. (FS)
Selamat pagi, maaf mau bertanya
ReplyDeleteItu kura kura yang dikawinkan silang apakah dikawinkan secara alami atau buatan?
maksudnya kawin silang buatan dan alami apa ya mas?
Deletesebenernya, di habitat aslinya sendiri, ada kemungkinan kawin silang bisa terjadi. terutama jika tidak ada lawan jenis dari jenis yang sama. maka mereka biasanya akan mencari lawan jenis dari kura-kura yang berbeda jenisnya....
Bagaimana cara mengerami elur kura kura brazil agar bisa berhasil menetas. Mohon pencerahan dok. Terimakasih
ReplyDeleteudah ada artikel mengenai menetaskan telur kura-kura.
DeleteSelain kura daun . Apa saja yang bisa dikawin silangkan dengan res mohon tanggapannya min
ReplyDeletekura-kura brazil bisa kawin silang dengan kura-kura dada kuning (yellow-bellied slider). bisa juga dengan jenis cumberland slider, mas...
Delete