Bagaimana langkah pengobatan parvo pada anjing?
Demikian pertanyaan yang masuk sore ini. Maka artikel ini saya susun berdasarkan riset yang sebelumnya sudah saya susun, karena tak diragukan lagi bahwa parvovirus tetap menjadi virus yang mematikan bagi anjing. Artikel ini berkaitan dengan
artikel tentang anjing lain di blog ini.
- Seperti yang saya tegaskan di atas, parvo tetaplah menjadi momok mengerikan bagi pecinta dan owner anjing.
Sembuh hidup anjing setelah terkena virus ini hanyalah 50%. Penanganan yang cepat sangat disarankan, terutama bagi anda yang melihat gejala parvovirus pada anjing kesayangan anda.
- Langkah terbaik bagi anjing yang terkena parvo adalah pencegahan.
Meski vaksin belum tentu bisa mencegah anjing untuk kebal terhadap virus parvovirus, namun setidaknya kemungkinan terjangkiti parvovirus bisa sedikit berkurang. Vaksin parvovirus dapat diberikan kepada anak anjing mulai dari usia 6 minggu, lalu diberikan secara rutin tiap 3 minggu hingga umur anjing menginjak usia 20 minggu. Selain memberikan vaksin yang tepat, kebersihan adalah hal utama dalam hal mencegah parvovirus. Jaga kebersihan kandang, alat, dan tempat bermain anjing.
- Pengobatan pada anjing yang terkena parvovirus.
Sebenarnya, cara terbaik untuk melakukan langkah pengobatan pada anjing yang terkena parvovirus adalah lewat penanganan oleh dokter hewan. Saya sendiri menyarankan agar anda membawa anjing yang terkena parvovirus ke rumah sakit hewan terdekat agar bisa ditangani lebih maksimal. Dokter hewan biasanya akan melakukan langkah-langkah berikut: - Mengisolasi anjing yang terkena parvovirus di ruangan khusus.
- Memberikan cairan infus kepada anjing yang terkena parvo.
Hal ini biasanya umum dilakukan dokter hewan karena kematian akibat parvovirus umumnya disebabkan oleh dehidrasi.
- Memberikan dosis antibiotik kepada anjing yang terjangkit virus parvo.
Dosis antibiotik biasanya digunakan untuk membasmi bakteri dan kuman yang ada di dalam tubuh agar daya imun tubuh bekerja maksimal melawan virus parvo (tidak diganggu oleh kuman dan bakteri).
- Memberikan obat mual kepada anjing.
Muntah menyebabkan dehidrasi pada anjing. Maka dari itu, untuk mencegah dehidrasi akibat muntah, dokter memberikan obat anti mual kepada anjing.
Demikian adalah
langkah-langkah pengobatan parvo pada anjing
. Sekali lagi, langkah pengobatan pada anjing yang terkena parvovirus tersebut sebaiknya dilakukan oleh dokter hewan terdekat atau oleh staff rumah sakit hewan. Jika anda ingin melakukan pengobatan pada anjing yang terkena parvo, anda bisa membaca artikel saya selanjutnya:
cara mengobati parvo pada anjing. Terima kasih. (FS)
Trimakasih infonya dok
ReplyDeleteada artikel satu lagi mengenai cara mengobati parvo... :)
DeleteDear...poopi lover.... pernahkah anda melihat doggi makan rumput? saya mo share (kl ada yg berkenan. red). Saya punya 2 doggy sekarang umur 4 bln jalan. Dan terkena virus parvo (kata dokter). Dan lagi obatnya katanya ga ada....tapi di kampung halaman saya...bagi virus ini ada obat yang mujarab 100%. Ini adalah herbal terbuat dari rumput....maaf tuk para dokter ya yg sdh bersusah payah mempelajari ilmu obat virus ini di universitas... Dan kini dogi saya sehat...memang klo di metropolis kita berdomisili susah tuk dapatkan rumput yang satu ini. Tapi yakin lah...memang ampuh 100%. Untung di tempat saya sekarang ada saya temui....penasaran sms 081317896252.
ReplyDelete