Jenis-jenis Ikan Sapu-Sapu Hias | Drh. Fira Sovica

Ada beberapa

jenis ikan sapu-sapu hias

(pleco) yang banyak dipelihara oleh penghobi ikan hias air tawar di indonesia. Ikan sapu-sapu hias banyak dipelihara karena mudah perawatannya dan corak dan warnanya yang unik. Selain itu, harga ikan sapu-sapu hias juga fantastis. Harga ikan sapu-sapu hias bisa mencapai ratusan ribu hingga jutaan rupiah perekornya.

Kenapa ikan sapu-sapu hias mahal?
Karena rata-rata ikan sapu-sapu tersebut berasal dari luar negeri. Beberapa jenis ikan sapu-sapu hias berasal dari sungai Amazon dan sungai-sungai di Brazil. Hal inilah yang menyebabkan kenapa harga ikan sapu-sapu hias mahal.
Kembali ke topik. Ada berapa jenis ikan sapu-sapu hias yang biasa dipelihara oleh penghobi? Berikut adalah beberapa jenis ikan sapu-sapu hias yang banyak dipelihara oleh para penghobi ikan hias air tawar:

  • Ikan sapu-sapu hias jenis Hypancitrus Zebra.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Hypancitrus Zebra
    Image taken from tumblr.com 
    Ikan sapu-sapu hias jenis hypancitrus zebra ini adalah jenis ikan sapu-sapu hias paling mahal. Ikan yang berasal dari sungai amazon ini dinamakan hypancitrus zebra karena memiliki corak hitam dan putih bergaris-garis mirip kuda zebra.
    Sama halnya dengan ikan sapu-sapu jenis hypancitrus zebra, ikan sapu-sapu hias jenis scarlet juga dinamakan sesuai dengan bentuk dan warna fisik ikan. Scarlet berarti merah tua atau merah sedikit orange. Warna ini sesuai dengan warna ekor dari ikan pleco hias jenis scarlet. Ikan sapu-sapu scarlet bisa diketemukan di sungai-sungai negara Brazil.
    Jenis ikan pleco yang ketiga adalah jenis ikan pleco leopard. Nama latin ikan sapu-sapu jenis leopard adalah Pseudacanthicus CF Leopardus. Ikan pleco jenis leopard adalah ikan kedua dari jenis ikan sapu-sapu paling mahal selain ikan pleco jenis hypancitrus zebra. 
    Ikan sapu-sapu hias selanjutnya adalah ikan sapu-sapu hias jenis leopard frog pleco. Ikan sapu-sapu jenis leopard frog pleco adalah jenis ikan sapu-sapu berukuran sedang karena ukuran ikan sapu-sapu leopard frog pleco dewasa hanya berkisar 10 hingga 15 sentimeter. Sekilas, ikan ini mirip dengan ikan sapu-sapu jenis Hypancitrus Zebra, hanya saja dia memiliki garis kuning mirip ikan sapu-sapu leopard.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Royal Pleco.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Royal Pleco
    Image taken from actwin.com 
    Nama latin dari ikan sapu-sapu hias jenis Royal Pleco adalah Panaque Nigroliatus. Ikan sapu-sapu hias jenis Royal Pleco adalah jenis ikan sapu-sapu hias berukuran sedang. Ukuran untuk ikan sapu-sapu hias jenis royal pleco mencapai ukuran 40 sentimeter.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Golden Royal Line Pleco.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Golden Royal Line Pleco
    Image taken from canadapleco.com 
    Golden royal line pleco adalah jenis ikan sapu-sapu hias berukuran sedang. Saat dewasa, ikan sapu-sapu hias ini hanya mencapai ukuran tidak lebih dari 20 sentimeter. Ikan pleco jenis golden royal line pleco banyak diketemukan di venezuela.
    Secara fisik, ikan sapu-sapu jenis broken line royal pleco agak mirip dengan ikan sapu-sapu jenis golden royal line pleco. Perbedaan antara ikan sapu-sapu jenis broken line royal pleco dengan ikan sapu-sapu jenis golden royal line pleco adalah terletak pada garis di tubuhnya. Ikan sapu-sapu jenis broken line royal pleco memiliki corak garis putus-putus, sementara ikan golden line royal pleco memiliki garis yang tidak putus-putus. Ikan sapu-sapu jenis broken line royal pleco juga memiliki warna dasar biru pucat, dan ikan ini dapat mencapai ukuran lebih dari 40 sentimeter.
    Ikan sapu-sapu jenis para pleco adalah ikan sapu-sapu yang berasal dari sungai di Brazil. Ikan ini memiliki warna dasar kekuning-kuningan dengan totol berwarna hitam eksotis, dengan pola corak totol makin ke belakang makin besar.
  • Ikan sapu-sapu jenis King Tiger Pleco.
  • Ikan sapu-sapu jenis King Tiger Pleco
    Image taken from duzzee.ca 
    Seperti namanya, ikan sapu-sapu jenis king tiger pleco memiliki corak yang unik, mirip corak pada tubuh harimau, namun dengan warna hitam dan putih.
    Ikan sapu-sapu jenis small spotted cat pleco adalah jenis ikan sapu-sapu yang memiliki ukuran kecil. Ukuran dewasa dari ikan sapu-sapu jenis small spotted cat pleco kurang dari 13 sentimeter. Ikan ini banyak diketemukan di aliran sungai amazon yang melintasi venezuela.
    Seperti namanya, ikan sapu-sapu jenis Big Spot Hypostomus ini memiliki corak polkadot besar dengan warna dasar putih kekuning-kuningan.
  • Ikan sapu-sapu jenis Xingu Peppermint Pleco.
  • Ikan sapu-sapu jenis Xingu Peppermint Pleco
    Image taken from fnzas.org.nz 
    Tidak seperti ikan sapu-sapu hias jenis lain, ikan sapu-sapu hias jenis xingu peppermint pleco diberi nama berdasarkan dari nama asal sungainya di Brazil, yaitu sungai Rio Xingu. Ikan sapu-sapu jenis Xingu Peppermint Pleco memiliki warna dasar hitam pekat dengan totol kecil yang tersebar secara teratur di sekujur tubuhnya.
    Ikan sapu-sapu jenis Xingu Baryancistrus adalah jenis ikan sapu-sapu berukuran sedang. Ukuran dewasa dari ikan sapu-sapu jenis Xingu Baryancistrus maksimal hanya mencapai 25 sentimeter. Warna dasar ikan sapu-sapu jenis Xingu Baryancistrus adalah hitam dengan totol kekuningan di tubuhnya.
    Ikan sapu-sapu hias violet red bruno adalah jenis ikan sapu-sapu hias yang mudah ditemui di sepanjang aliran sungai Amazon. Ikan ini memiliki warna keunguan yang khas dengan intensitas makin gelap di ekornya. Bagian mata ikan sapu-sapu hias jenis Violet Red Bruno berwarna kebiruan.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Red Fin Cactus Pleco.
  • Ikan sapu-sapu hias jenis Red Fin Cactus Pleco
    Image taken from fishchannel.com 
    Ikan sapu-sapu hias jenis Red Fin Cactus Pleco memiliki guratan sisik di tubuhnya, mirip tanaman kaktus, dan sirip serta ekor yang memiliki warna merah. Ikan sapu-sapu hias jenis Red Fin Cactus Pleco memiliki habitat asli di Rio Tocantis, negara Brazil. Ikan sapu-sapu jenis Red Fin Cactus Pleco adalah jenis ikan sapu-sapu hias berukuran besar. Ukuran dewasa dari ikan sapu-sapu hias jenis Red Fin Pleco bisa mencapai lebih dari 60 sentimeter.
    Sama seperti habitat asli beberapa ikan sapu-sapu lain, ikan sapu-sapu hias jenis Golden Nugget Pleco juga berasal dari sungai Rio Xingu, negara Brazil. Warna dasar ikan sapu-sapu hias jenis Golden Nugget Pleco adalah hitam kecoklatan, mirip warna nugget, dengan totol berwarna kuning cerah di tubuhnya. IKan sapu-sapu hias jenis Golden Nugget Pleco adalah jenis ikan sapu-sapu hias berukuran sedang. Ukuran ikan sapu-sapu hias jenis Golden Nugget Pleco bisa mencapai 35 sentimeter

Demikian adalah

jenis-jenis ikan sapu-sapu hias

yang banyak dipelihara. Mungkin ada beberapa jenis yang masih asing dilihat, namun para penghobi ikan sapu-sapu hias biasanya mengenali ikan-ikan tersebut dengan baik. Saran, kritik, dan komentar bisa ditulis di kolom komentar dibawah ini. Terima kasih. (FS)

7 Responses to "Jenis-jenis Ikan Sapu-Sapu Hias"

  1. salam Ibu dokter.
    bu saya baru beli ikan sapu hias small spotted yang kecil 3 cm tadi malam.
    terus keesokan harinya sudah mati. apakah air saya kadar kaporitnya tinggi atau saya tidak memiliki airasi pada akuarium saya?

    padahal ikan sapu sapu kuning sudah lama juga umurnya?
    tolong bantuannya ibu dokter.
    Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. ada banyak sebab, salahsatunya bisa jadi karena kadar kaporitnya tinggi. sebaiknya memang yang digunakan air tanah yang sudah didiamkan dalam bak/wadah selama 24 jam, jangan air pam... :)

      Delete
  2. jadi kalo untuk sapu sapu hias airasi sama gelembung udara tidakbegitu penting gitu? padahal air sudah saya endapkan 3 hari.

    apakah mbak dokter tau beli ikan sapu hias dimana? saya cari di jalan kartini dan kramat jati tidak lengkap. tolong sarannya
    terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. aerator penting, tapi kualitas air hendaknya diutamakan daripada aerator. gunakan air tanah, jangan air pam... :)
      saya tidak tahu kalau di jakarta. mungkin mas bisa cari di jatinegara... :)

      Delete
  3. Ikan sapu hias dilabel dengan menggunakan penomoran / L numbers

    Pelihara dengan air apapun tidak akan masalah
    Asal parameter airnya seperti ph dgh suhu sesuai dengan syarat hidupnya
    Perhatikan juga kadar amonia nitrit dan nitrat dalam air harus selalu rendah

    Situs untuk melihat jenis2 ikan sapu hias dan keterangannya serta foto2 nya bisa cek ke lwelse.com bagian l-nummern nya

    Atau cari l number di planetcatfish.com

    Thanx

    Hobiis dan peternak ikan sapu hias di Bandung

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih dan salam untuk hobiis dan perternak ikan sapu hias bandung raya... :D
      bisa sesekali mampir ke blog ini untuk bantu saya jawab pertanyaan sekitar ikan hias.... :)

      Delete
  4. ikan sapu-sapunya bagus-bagus....
    www.belonomi.blogspot.com

    ReplyDelete

Komentar anda akan dimoderasi oleh Admin.
Pesan anda akan langsung dibalas oleh Drh. Fira Sovica.